World Class Professor #3 (WCP) dengan tema “Existing and Future Perspective of Electrochemical Sensors"

Kegiatan - 12 Oktober 2022 - 12:00 AM

Balikpapan - Institut Teknologi Kalimantan melalui program studi Teknik Material dan Metalurgi melaksanakan webinar internasional melalui “World Class Professor #3” (WCP) dengan tema “Existing and Future Perspective of Electrochemical Sensors” pada hari Kamis (06/10). WCP merupakan kegiatan yang menghadirkan profesor ternama di universitas top dunia untuk menyampaikan materi terkait tema setiap kegiatan bagi para peserta. Penanggung jawab kegiatan ini adalah dosen Teknik Material dan Metalurgi,  Yunita Triana, S.Si., M.Si., Ph.D. Setelah pelaksanaan program peningkatan kemampuan civitas akademika ITK dalam forum program workshop wcp #1 dan webinar internasional wcp #2, puncak rangkaian kegiatan WCP 2022 adalah kuliah tamu. Tema kegiatan ini mengusung topik pembahasan mengenai keberadaan dan potensi sensor elektrokimia pada aplikasi di bidang industri, lingkungan dan medis. Selain itu, ITK membutuhkan dukungan kerjasama untuk memperkuat kerjasama penelitian dengan Keio University agar dapat berkembang lebih pesat. Langkah awal kerjasama ini akan disahkan melalui penandatanganan Perjanjian Kerjasama (PKS) antara laboratorium di ITK dan Keio University. Program Guest Lecture dilaksanakan oleh TMM ITK dan bekerja sama dengan Keio University serta beberapa universitas lainnya sebagai invited speaker seperti Saga University, Jepang dan UiTM, Malaysia. Kegiatan tersebut dipandu oleh Andi Idhil Ismail, ST., M.Sc., Ph.D Kemudian dibuka langsung oleh Wakil Rektor ITK, Prof. Nurul Widiastuti, Ph.D serta hadir sebagai keynote speaker Prof. Dr Yasuaki Einaga dari Keio University, Jepang. Diakhiri penandatanganan langsung perjanjian kerjasama (PKS) antara laboratorium di ITK dan Keio University yang dihadiri oleh Wakil Rektor ITK, Prof. Nurul Widiastuti, Ph.D dan Ketua Lembaga Penelitian dan Pengabdian Masyarakat, Dr. Moch. Purwanto dengan Kepala Departemen Elektrokimia Sensor, Prof. Dr Yasuaki Einaga dari Keio University. Kedepan kegiatan World Class Professor ini akan terus dilaksanakan dengan tema tema menarik lainnya. Selain sebagai sarana pendidikan harapannya kegiatan ini sebagai bentuk kerjasama dan menjalin hubungan ITK secara internasional.