Organisasi Kemahasiswaan

Komunitas studi dan pengembangan minat dan bakat, antara lain:


HIMA TMM

Himpunan Mahasiswa Teknik Material dan Metalurgi (HIMA TMM) didirikan mengacu pada SK Rektor ITK No. 4970/IT10.R/KM.03/2017. Himpunan Mahasiswa Teknik Material dan Metalurgi merupakan organisasi mahasiswa yang berfungsi sebagai lembaga eksekutif di lingkungan Keluarga Mahasiswa Teknik Material dan Metalurgi ITK (KM TMM ITK). Himpunan Mahasiswa Teknik Material dan Metalurgi (HIMA TMM) berkedudukan di Institut Teknologi Kalimantan sejak tanggal 23 Februari 2017. HIMA TMM ITK juga merupakan suatu wadah Mahasiswa Teknik Material dan Metalurgi untuk menyampaikan aspirasi dan memfasilitasi setiap kegiatan mahasiswa TMM.

 

1. Gelora Sinergi (2017)

2. Harmoni Alterasi (2018)

3. Ekuilibrium (2019)

4. Satu Karsa (2020)

5. Labdajaya (2021)

6. Abhinaya (2022)

Video kegiatan HIMA TMM ITK dapat dilihat pada link dibawah ini

Video Kegiatan HIMATMMITK

Untuk informasi lebih lengkap mengenai HIMA TMM ITK dapat dilihat pada link dibawah ini

Instagram HIMATMMITK

DPM TMM

DPM TMM ITK berdiri pada tanggal 23 Februari 2017 di Institut Teknologi Kalimantan. DPM TMM ITK merupakan lembaga legislatif KM TMM ITK, penerapan sistem Trias Politica yang dianut dalam pemerintahan Indonesia, untuk mencegah adanya penyalahgunaan kekuasaan. Adapun tugas dari DPM TMM ITK yaitu, Aspirasi, Legislasi dan Pengawasan